Profil
Perusahaan
dalam setiap proyek arsitektur dan desain interior Anda.

Futastone adalah perusahaan yang fokus pada penyediaan produk batu alam berkualitas. Kami menawarkan berbagai jenis batu, seperti Andesit, Palem, serta material Teraso. Kami berkomitmen untuk memenuhi kebutuhan pelanggan dalam berbagai proyek, baik untuk hunian maupun ruang komersial.
Berdiri dengan misi untuk menyediakan material alam terbaik, Futastone telah menjadi penyedia batu alam tepercaya di industri ini. Kami memahami bahwa batu alam tidak hanya sekadar material konstruksi, tetapi juga elemen estetika yang memberikan keindahan abadi. Dengan pengalaman bertahun-tahun dalam industri ini, kami selalu memastikan bahwa produk yang kami tawarkan memenuhi standar kualitas tertinggi.
Kami bekerja sama dengan para arsitek, desainer, dan kontraktor untuk menyediakan solusi material yang tidak hanya kuat dan tahan lama, tetapi juga memiliki nilai estetika yang tinggi. Futastone bangga dapat berperan dalam berbagai proyek, mulai dari bangunan modern hingga proyek restorasi bangunan bersejarah.
Transaksi Lebih Aman
Transaksi bisa dilakukan melalui marketplace atau langsung ke kantor pusat kami.
Paket Terjamin Aman
Paket tanaman yang akan anda terima terjamin keamanannya sampai ke tangan customer kami.
Layanan After Sales
Kami senantiasa membantu anda memberikan informasi seputar merawat batu alam anda.